Kapolresta Malang Kota Tegaskan Polri Tidak Punya Akses ke Aplikasi Sirekap KPU
Dapatkan link
Facebook
X
Pinterest
Email
Aplikasi Lainnya
Kapolresta Malang Kota Tegaskan Polri Tidak Punya Akses ke Aplikasi Sirekap KPU
DATANGI: Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Amitir saat mendatangi Mapolresta Malang Kota
Mahasiswa Datangi Polresta Malang Kota Sehubungan Postingan Connie Bakrie
Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Jawa Timur (Amatir) mengadakan unjuk rasa damai di Mapolresta Malang Kota, Jum’at (22/03/2024).
Amatir merupakan kumpulan dari mahasiswa dari Universitas Brawijaya, Polinema, Universitas Negeri Malang, UMM, Unisma dan UIN Malang.
Kedatangan mereka ke Mapolresta Malang Kota untuk mempertanyakan netralitas Polri dalam Pemilu 2024 dan hasil Sirekap KPU yang dapat diubah seperti yang disampaikan pengamat militer Connie yang dalam postingan mengatakan kalau Polri punya akses ke aplikasi Sirekap KPU dan pengisian formulir C1 dilakukan di polres-polres se-Indonesia.
Termasuk pernyataan mantan Wakapolri Komjen (Purn) Oegroseno yang menyebutkan sejumlah polres memiliki akses ke aplikasi Sirekap) milik Komisi Pemilihan Umum (KPU). Selain itu, pengisian formulir C1 juga bisa dilakukan dari polres-polres.
Sambil membawa beberapa spanduk dengan tulisan seperti “Connie Bilang Sirekap Dapat Diakses Polisi, Siapa yang Mendalilkan Harus Bisa Membuktikan dan, Bapak Polisi Coba Buka Akses Sirekap.
Kedatangan mereka disambut oleh Kasat Intelkam Polresta Malang Kota Kompol Ferry Dharmawan mewakili Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Budi Hermanto yang kebetulan lagi mengikuti teleconveren bersama Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo Subianto.
Asas salah satu mahasiswa yang tergabung dalam Amitir mengatakan kalau kedatangan dirinya bersama teman teman ke Mapolresta Malang Kota sudah mendapat izin.
Kedatangan kami untuk menyampaikan pesan kalau Polri harus tetap menjunjung tinggi Netralitas di Pemilu.
Kami juga ingin Polri melaksanakan tugasnya dengan sebaik baiknya sesuai dengan tupoksinya. Dengan adanya isu yang mengatakan Polisi punya akses ke aplikasi Sirekap KPU tidak benar adanya,” ujarnya.
Saat dikonfirmasi Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Budi Hermanto menegaskan seperti yang menjadi atensi bapak Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo Polri harus netral dalam Pemilu dan, tetap kami junjung tinggi netralitas.
“Kami tegaskan sekali lagi Polri khususnya Polresta Malang Kota tidak punya akses untuk masuk ke aplikasi Sirekap KPU maupun mengisi formulir C1 Pemilu 2024, itu adalah tugas dari KPU.Untuk tuduhan dalam postingan itu tak sesuai dengan kenyataannya atau Hoax.
“Tugas kami hanya melaksanakan kegiatan pengamanan agar Pemilu dapat berjalan aman, tertib dan, damai. Kalau ada kecurangan silakan sampaikan dengan prosedur yang berlaku. Alhamdulillah di Kota Malang hingga saat ini dalam suasana yang sangat kondusif,” terangnya.
Tim “Pos Onta” Malang Kota Amankan Puluhan Motor Balap Liar
Berita Polisi – Patroli sahur on the road (POS ONTA) Polresta Malang Kota sinergis dengan TNI dan Satpol PP untuk memberikan rasa aman dan nyaman umat muslim dibulan Ramadhan.
Upaya menjaga kondusifitas, Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Budi Hermanto S.I.K, M.Si merintahkan Polsek Jajaran serta Satuan Fungsi turut berperan aktif mencegah Gangguan Kamtibmas sedini mungkin.
BERITA POLISI NETWORK
“Untuk menjaga situasi Kota Malang agar tetap aman dibulan Ramadhan ini, Kami terus bersinergi dengan TNI dan Pemkot, sebab konduaofitas adlaah tanggung jawab bersama”. Pesan Kombes Budi Hermanto
Antisipasi adanya gangguan Kamtibmas dan mencegah fatalitas kecelakaan lalu lintas.
Tim Pos Onta berjumlah 60 personil (gabungan dari TNI, Polri, Sat Pol PP) yang dipimpin Kasat Lantas Polresta Malang Kota Kompol Aristianto Budi Sutrisno berhasil mengamankan puluhan motor ...
Pemilu 2024, Kadiv Humas Polri : Polisi harus Netral, tidak Memihak Partai Manapun
Anggota Kepolisian harus netral atau tidak memihak kepada partai manapun menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang. Itu ditegaskan Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Sandi Nugroho kepada wartawan di Penjaringan, Jakarta Utara. Menurutnya, hal tersebut merupakan perintah langsuang dari Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo. “Yang pasti bahwa aturannya sudah ada sudah jelas. Bapak Kapolri juga sudah menegaskan bahwa untuk netralitas menjadi pegangan bagi semua anggota TNI dan Polri untuk tidak memihak kepada partai manapun,” kata Sandi Nugroho , Kamis (5/10/2023).
Sandi menegaskan, itu sudah menjadi komitmen Polri yang ingin pemilu berjalan dengan baik, bermartabat, jujur, dan adil. Ditanya mengenai pejabat Polri yang ikut dalam kegiatan partai, Sandi hanya mengatakan bahwa polisi aktif tetap melaksanakan netralitas. “Yang jelas kalau untuk anggota polisi yang aktif perintah Bapak Ka...
AKBP Wimboko, SIK Lakukan Sidak di Pasar dan Beberapa SPBU yang Ada di Kabupaten Bondowoso
Bondowoso, Dalam menjaga kesedian kebutuhan masyarakat menjelang perayaan Tahun Baru 2023, pihak Institusi Polri genjar laksanakan peninjauan ke pasar-pasar dan SPBU guna menanggulangi adanya kelangkaan BBM.
Seperti yang dilaksanakan oleh Kapolres Bondowoso AKBP Wimboko, SIK didampingi Sekda Bondowoso, Forkopimda dan OPD terkait melakukan sidak di beberapa pasar induk di Bondowoso dan juga SPBU, kegiatan sidak tersebut dilakukan untuk melihat secara langsung harga dan ketersediaan bahan pokok menjelang Tahun Baru 2023, Rabu 28/12 2023.
Dalam sidak tersebut Kapolres Bondowoso mengatakan, ketersediaan bahan pokok untuk masyarakat Kabupaten Bondowoso masih cukup sampai akhir tahun 2022.
“Namun, pihak Polres Bondowoso bersama Pemkab Bondowoso akan terus memantau ketersediaan bahan pokok tersebut, agar kebutuhan masyarakat sehari-hari dapat terpenuhi”, ucap Kapolres.
Pasca melakukan s...
Komentar
Posting Komentar